Dengan memasang sistem operasi Windows 10 berarti secara otomatis pengguna juga sudah dapat menggunakan fitur baru yang masih sangat hangat sejak rilisnya Windows 10, yaitu Cortana.
Kabar gembira bagi pengguna laptop pabrikan Toshiba, seiring dengan meningkatnya konsumsi sistem operasi Windows 10, Toshiba akan menghadirkan satu fitur baru pada laptop pabrikannya, yaitu dengan menghadirkan tombol khusus untuk memanggil Cortana.
Memang bukan fitur yang terlalu wow, mengingat Cortana bisa dipanggil melalui tombol mic yang terdapat pada taskbar, bahkan bisa juga dipanggil menggunakan perintah suara "Hey Cortana" tapi setidaknya bisa lebih mempermudah pengguna laptop untuk mengaktifkan Cortana.
Sejalan dengan meningkatnya pengguna sistem operasi Windows 10, bukan suatu hal yang tidak mungkin kedepannya semua produsen laptop akan menerapkan hal yang sama pada produknya, dan mungkin juga bukan hanya sebatas tombol pemanggil tapi juga disertai dengan fitur yang lainnya.
Jadi, seperti apakah kira-kira tombol khusus Cortana yang direncanakan oleh Toshiba? Apakah cuman tombol pemanggil ataukah disertai dengan fitur yang lainnya? Kita tunggu saja peluncurannya, stay tune!
via Ubergizmo
EmoticonEmoticon