TAKTIKTOP.com - Dalam artikel kali ini yang akan dibahas adalah rangkaian tutorial dari salah satu seri Toshiba kasta Portege yang notabene adalah kasta premiun atau satu tingkat lebih tinggi dari keluarga Satellite.
Toshiba Portege T210 dan T215 adalah dua seri yang identik. Sama persis dalam seluruh hal diluar spesifikasi. Selain spesifikasi yang membedakan adalah sasaran pemasaran produknya, T210 untuk pasaran Asia sedangkan T215 untuk pasaran regional Amerika.
Berhubung dari segi dimensi, bentuk dan bentuk body yang sama maka cara untuk membongkar kedua laptop ini juga sama. Dalam artikel ini yang akan dibahas lebih dulu adalah cara melepas dan mengganti keyboard pada Toshiba Portege T210 dan T215, berikut langkah-langkahnya:
Toshiba Portege T210
Melepas Baterai
Seperti biasa yang dilakukan pertama kali sebelum melakukan bongkar-pasang hardware pada laptop adalah melepas baterainya, untuk menghindari kemungkinan terjadinya hubungan arus pendek ketika proses bongkar-pasang.
Melepas Ram Cover
Selanjutnya adalah melepas ram cover, untuk melepasnya kendorkan sekrup yang berada pada lingkaran merah, kemudian lepas ram cover dengan cara mengangkat dari sisi lubang atau cekungan yang terdapat disebelah bawah sekrup.
Melepas Sekrup Keyboard
Gambar diatas menunjukkan bahwa ram cover sudah dilepas, selanjutnya lepas sekrup keyboard yang mana lokasi salah satunya berada di bawah ram cover yang tadi dilepas. Terdapat dua biji sekrup, lepas kedua sekrup yang berada pada lingkaran merah pada gambar diatas.
Melepas Klip Pengunci Keyboard
Setelah sekrup berhasil dilepas, selanjutnya adalah melepas klip pengunci keyboard yang berada pada casing. Posisinya adalah pada lingkaran merah gambar diatas. Cara melepasnya bisa dengan menggunakan obeg minus, kemudian dorong maju sambil ditekan ke bawah.
Mengangkat Keyboard
Setelah sekrup dan klip pengunci dilepas, selanjutnya adalah giliran mengangkat keyboard itu sendiri. Jika sekrup dan klip pengunci sudah benar-benar terlepas seharusnya keyboard dapat dilepas dengan mudah. Angkat dari atas keyboard seperti pada gambar.
Melepas Kabel Keyboard
Selanjutnya tinggal melepas kabelnya saja. Untuk mempermudah dapat menggunakan obeng minus atau pinset, untuk membuka pengunci soket kabel pada kedua tepinya dengan menggeser keatas, setelah pengunci terbuka kabel dapat dengan mudah dilepas.
Sampai pada proses ini berarti tahap melepas keyboard pada Toshiba Portege T210 dan T215 sudah selesai, selanjutnya tinggal memasang kembali keyboard. Untuk cara memasangnya sama saja, hanya tinggal membalik urutan dari proses terakhir menuju yang pertama.
Untuk proses yang lebih detail dapat dilihat pada video berikut ini:
EmoticonEmoticon